5 Barang Penting Yang Sering Lupa Dibawa Saat Keluar Kota

5 Barang Penting Yang Sering Lupa Dibawa Saat Keluar Kota – Ketika kita keluar kota maka ada beberapa barang yang wajib untuk kita bawa, namun sering kali karena keteledoran atau karena saking terburu-buru kita melupakan barang-barang yang sebenarnya penting untuk kita bawa.
Alhasil, kita harus keluar uang untuk membeli barang penting tersebut. Bukankah boros kalau harus seperti itu. Maka dari itu, sebelum kita berangkat keluar kota sebaiknya kita cek untuk kedua kalinya, biar semakin mantap maka bisa membuat daftar list barang apa saja yang akan dibawa.
Untuk menambah keyakinan kalian, saya telah merangkum beberapa barang yang sering dilupakan oleh para traveller. Apa sajakah itu? Simak berikut ini :
5 Barang Penting Yang Sering Lupa Dibawa Saat Keluar Kota
5 Barang Penting Yang Sering Lupa Dibawa Saat Keluar Kota
1. Peralatan Mandi
Walaupun seringkali dipenginapan sudah terdapat peralatan mandi, tapi kalau saya kok kurang mantap jika menggunakan peralatan mandi yang disediain oleh pihak hotel. Terutama untuk sikat gigi. Kalau saya lebih memilih membawa peralatan mandi pribadi dari rumah, walaupun hanya sebuah sikat gigi saja. Tapi sayangnya lebih banyak lupanya daripada ingatnya, he he.
 
2. Kamera
Kamera adalah alat penting untuk mengabadikan kegiatan baik berupa foto maupun video, sebenarnya kamera ini jarang lupa dibawa. Yang paling sering lupa dibawa adalah pernak-perniknya seperti chargernya, lensanya, tripod dan lain sebagainya.
 
3. Parfum
Barang apa yang bisa membuat orang yang belum mandi jadi wangi? Yaa, parfum. Barang ini adalah barang ajaib yang akan membuat orang selalu wangi, walaupun tidak mandi seharian. Sayangnya, seringkali parfum ini lupa dibawa saat keluar kota. Alhasil, tetap bau deh, wkwk.
4. Obat
Jika kalian memiliki penyakit yang membutuhkan obat rutin seperti magh, asma, dan pusing-pusing sebaiknya selalu bawa obat pribadi. Agar jika sewaktu-waktu dibutuhkan dapat langsung tertangani dengan baik.
 
5. Charger
Charger adalah alat penyambung nyawa dari smarphone milik kita, seringkali menjadi rebutan karena jumlahnya yang tidak sebanding dengan jumlah smartphone. Untuk menghindari rebutan dan pinjam meminjam maka sebaiknya bawa charger sendiri.
Nah itu adalah 5 baranng penting yang sering lupa dibawa saat keluar kota. Kalau sudah mengetahuinya, jangan sampai lupa dibawa yaa. Baca juga : Beragam Cara Merawat Wajah Selain Mencuci Wajah