Puisiku Untukmu, Para Media Stasiun Televisi di Indonesia

Puisiku Untukmu (Kepada: Stasiun Televisi Indonesia)
Karya : Rahmad Hidayat
 
Puisiku untukmu
Puisiku untukmu
 

Teringat para pejuang yang rela korbankan darahnya demi Indonesia merdeka..
Para pejuang yang telah melahirkan dasar negara..
Dasar negara yang saat ini kita kenal sebagai Pancasila..
Pancasila yang sejak dulu diagung-agungkan..
Yang sejak dulu ditanamkan dalam hati masyarakat ..
Dalam hati yang kemudian tercemin dalam segala tindakannya..
Merekalah yang akan meneruskan bangsa ini..

        Mau dibawa kemana? Jika setiap hari mereka kau racuni dengan tontonan-tontonanmu itu..

        Apa yang kau inginkan?

        Kau ingin uang?

        Atau kau ingin apa?

        Kau ingin bangsa ini hancur?

Apakah kalian tidak ingat perjuangan mereka?
Atau kalian tidak tahu?
Atau kalian tahu, tapi sudah lupa dengan uang yang ada dikantongmu?

        Sehingga kau merusak..

        Sehingga kau merusak mereka dengan tontonan-tontonanmu itu..

        Jika kau peduli dengan mereka..

        Jika kau peduli dengan bangsa ini..

        Mari, kita sajikan tontonan yang lebih bermutu dan mendidik..